Di era globalisasi saat ini digital marketing menjadi salah satu strategi dalam melakukan pemasaran. Banyak perusahaan yang menggunakan digital marketing karena kemudahan akses teknologi.
Disini kita akan membahas tuntas tentang pengertian digital marketing, kelebihan digital marketing serta strategi digital marketing.
Apa itu digital marketing?
Digital marketing dapat diartikan sebagai kegiatan pemasaran atau promosi suatu merek atau brand produk atau jasa yang dilakukan melalui media digital. Tujuan pemasaran ini adalah menjangkau sebanyak-banyaknya pelanggan dengan cara yang efisien, relevan, dan efisien.
Kesimpulannya adalah kegiatan pemasaran yang dilakukan menggunakan media digital
Kelebihan Digital Marketing
Kelebihan digital marketing jika dibandingkan dengan pemasaran konvensional sebagai berikut
1. Penyebaran yang sangat cepat
Strategi pemasaran menggunakan digital marketing dapat dilakukan dengan sangat cepat bahkan dalam hitungan detik.
2. Jangkauan Lebih luas
Digital Marketing memiliki jangkauan geografis yang luas karena anda dapat menyebarkan brand atau produk ke seluruh dunia hanya dengan beberapa langkah mudah dengan memanfaatkan internet.
3. Murah dan Efektif
Jika dibandingkan dengan pemasaran konvensional, tentu saja digital marketing jauh lebih murah dan efektif .
Strategi Digital Marketing
Strategi dalam digital marketing sebagai berikut:
1. Search Engine Optimization (SEO)
SEO adalah upaya untuk mengoptimasi sebuah situs agar mendapatkan peringkat teratas dari hasil pencarian.
Untuk menjadi peringkat teratas, Anda perlu memahami bagaimana sistem mesin pencari. Media yang dapat digunakan seperti website, blogs dan indografis.
2. Content Marketing
Merencanakan, membuat serta membagikan konten tentang perusahaan. Hal tersebut untuk menarik pembaca mengetahui bisnis dan memotivasi mereka untuk menjadi pembeli.
Konten ini dapat dibuat dalam bentuk unggahan blog, media sosial, artikel, e-book, indografis serta brosur online
3. Native Advertising
Bentuk konten berbayar yang ditampilkan dalam bentuk yang memiliki kemiripan dengan konten media dan penempatannya. Konten yang terlihat dan berfungsi seperti bagian dari media yang terkait. Contohnya Promoted Post di Instagram dan Facebook.
4. Affiliate Marketing
Affiliate Marketing adalah ketika Anda bermitra dengan layanan atau situs orang lain untuk membuat komisi dengan merujuk pembaca atau pengunjung ke bisnis Anda. Contohnya Hosting video ads dengan Youtube.
5. Sosial Media Marketing
Anda mempromosikan brand dan konten di media sosial seperti Facebook, Whatsapp, Twitter, Facebook Messenger. Media sosial merupakan sarana untuk membesar-besarkan brand.
6. Strategi Email Marketing
Strategi pemasaran digital jenis ini menggunakan email sebagai media promosi perusahaan. Biasanya pihak pemasar akan mengirimkan email kepada calon konsumen maupun konsumen setia.
Tujuannya adalah untuk menawarkan produk agar mendapatkan konsumen baru, memberi update produk terbaru serta menjalin hubungan dengan konsumen setia.
Ini salah satu strategi efektif karena lebih personal dan email promosi langsung masuk ke inbox calon konsumen.
Jadi itulah beberapa strategi dalam digital marketing. semoga artikel yang saya buat dapat bermanfaat bagi semua🙏🏻😁
Komentar
Posting Komentar